Malang, LAPMI - Dua komisariat HMI (Himpunan Mahasiswa Islam) Universitas Islam Raden Rahmat gelar Basic Training LK 1 atau penerimaan anggota baru komisariat untuk proses lanjutan setelah MAPERCA (masa pengenalan calon anggota). Kegiatan yang dilaksanakan di Graha Yakusa Desa Balearjo kecamatan Gondanglegi ini berlangsung selama 3 hari, yakni mulai tanggal 19-21 November 2021 dengan mengusung tema “Terbinanya kepribadian muslim yang berkualitas akademis, sadar akan fungsi dan perannya serta hak dan kewajibannya sebagai kader umat dan bangsa”.
3 hari sudah terlaksana kaderisasi HMI Komisariat Wahid Hasyim dan Komisariat (P) Idham Chalid dengan 6 materi wajib sudah diberikan kepada peserta dengan para pemateri yang luar biasa, para alumni dan pengurus dari 2 komisariat tersebut pun juga turut andil dalam pemaparan materi, seperti materi Konstitusi, KMO dan teknik persidangan
"Setelah mendapatkan ilmu pengetahuan di Lk 1, jangan lupa untuk mengimplementasikannya di komisariat, kampus dan masyarakat, serta jangan lupa untuk selalu berproses dengan baik dan maksimal sebagai ikhtiar mencapai 5 kualitas insan cita HMI" ujar Sahrul, ketua umum komisariat Wahid Hasyim ketika diwawancarai mengenai harapan terhadap kader 2021.
Disaat yang sama ketua umum komisariat Idham Chalid juga menyampaikan harapannya untuk kader 2021. "Selamat datang, dan selamat bergabung menjadi bagian dari keluarga besar Himpunan Mahasiswa Islam. Kegiatan LK 1 ini merupakan perjuangan awal dari sejumlah proses yang akan ditempuh oleh para kader HMI, sehingga mereka harus tetap berproses dengan sungguh-sungguh untuk melanjutkan pada kaderisasi berikutnya. Himpunan Mahasiswa Islam adalah sebuah wadah untuk mengasah segenap potensi kader, oleh sebab itu, harapan saya, sebagai kader HMI kita harus senantiasa terus survive dengan realitas yang sebenarnya".
" Kader 2021 sangat aktif, sering bertanya dan
menyampaikan argumentasi, karena mulai proses screening materi umum serta materi
ke HMI-an dilakukan secara ketat, demi menunjang pengetahuan serta bekal untuk
mengikuti forum LK 1." Ujar ketua umum komisariat Wahid Hasyim, Sahrul
Evendi ketika diminta kesannya mengenai kader 2021.
Penulis: Imama Haura
Editor: Reny Tiarantika
Komentar
Posting Komentar